Langsung ke konten utama

Pengertian Komputer

pengertian-komputerPengertian komputer  adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan menurut salah satu sumber. Perumusan ini sendiri biasanya menggunakan sistem pemrograman tertentu. Kata komputer menurut salah satu sumber semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika. Barangkali karena kata “compute” dalam bahasa inggris artinya menghitung. Namun siapa sangka, lambat laun kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin yang digunakan untuk pekerjaan menghitung itu sendiri.  Asal mulanya, pengolahan informasi komputer barangkali hampir eksklusif berhubungan denganmasalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak terbatas pada perhitungan matematika. Kita ketahui bersama bahwa komputer adalah salah satu alat canggih yang digunakan juga untuk sistem logika. Dalam definisi komputer tersebut, ada pula yang menghubungkannya dengan jenis kalkulator mekanik mulai dari abakus dan seterusnya, sampai semua komputer elektronik yang kontemporer. Barangkali Istilah komputer  dalam arti luas adalah “yang memproses informasi” atau “sistem pengolah informasi.” Komputer berasal dari kata ‘To Compute’ yang berarti menghitung menurut salah satu sumber. Sedangkan sumber lain menyatakan bahwa komputer berasal dari bahasa italia. Namun secara umum komputer barangkali awal mulanya di sebut sebagai mesin hitung. Tetapi pengertian komputer bukanlah sebagai alat hitung saja, karena komputer juga mempunyai fungsi untuk menyimpan, menjalankan, dan memproses tugas tugas rumit.  Jika ditilik secara luas, pembahasan mengenai pengertian Komputer bisa dari beberapa aspek. Istilah komputer mempunyai arti yang luas dan berbeda bagi setiap orang. Misalnya ada orang yang menganggap bahwa Istilah komputer (komputer) diambil dari bahasa Latin computare yang berarti menghitung (to compute atau to reckon). Namun pada dasarnya pengertian komputer tadi sama saja. Komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas, yaitu menerima input, memproses input sesuai dengan instruksi yang diberikan, menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahannya, serta menyediakan output dalam bentuk informasi. Hal tersebut diungkapkan oleh Blissmer (1985). Pendapat lain mengenai pengertian komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan output berdasarkan instruksi-instruksi yang telah tersimpan di dalam memori. Hal tersebut diungkapkan oleh Sanders (1985). Tentu jika kita telusuri, akan banyak lagi ahli yang mencoba mendefinisikan pengertian komputer. Namun, pada intinya dapat disimpulkan bahwa komputer adalah suatu peralatan elektronik yang dapat menerima input, mengolah input, memberikan informasi, menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer, dapat menyimpan program dan hasil pengolahan, serta bekerja secara otomatis. Nah sudah jelas bukan mengenai pengertian komputer menurut para ahli.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Format Data Excel, Jenis Data Excel

Format data excel sangat penting untuk diketahui orang yang begelut di bidang excel. Ms Excel memiliki fitur Number Format yang berfungsi untuk menentukan secara pasti jenis data angka yang kita masukkan agar tidak terjadi kesalahan dalam pengoperasiannya. Apabila kita ingin memformat data dengan bantuan fasilitas Number Format, terapkanlah langkah praktis berikut: » Pertama-tama, klik sel yang berisikan data angka. Lalu aktifkan tab Home. » Setelah itu, klik kotak kombo Number Format yang terletak pada bagian Number. » Kemudian pilihlah salah satu format yang dikehendaki. » Berikut penjelasan masing-masing format yang tersedia dalam fasilitas Number Format: Format General Format ini menampilkan format angka yang diisikan ke dalam Excel 2007 secara mutlak. Misalnya, apabila kita mengetikkan angka"7000"maka data itu akan dianggap sebagai data angka. Begitu juga ketika mengetikkan "10/1/2011" maka data itu akan dianggap sebagai data tanggal. Format Number

VGA Card, Kartu Grafis, Pengertian, Macam, Jenis

Pengertian VGA ( VGA singkatan dari Video Graphics Adapter ) adalah komponen yang berfungsi untuk mengolah data grafis yang akan ditampilkan pada monitor. Saat ini sudah banyak motherboard yang beredar menggunakan VGA onboard sehingga kita tidak perlu membeli VGA Card lagi karena sudah terpasang langsung pada Motherboard. Hal ini akan menghemat biaya pengeluaran. Kartu grafis yang sering digunakan adalah kartu grafis yang menggunakan teknologi AGP (Accelerated Graphics Port) yang menyediakan bandwidth sebesar 2,1 GB/s. Kartu grafis yang paling banyak digunakan sekarang adalah PCI Express dimana teknologi ini sudah berkembang sampai DDR4 bahkan ada yang DDR5. Semakin besar kapasitas VGA Card maka gambar yang ditampilkan juga akan semakin jernih. Bagi para desainer dan pecinta permainan, komponen ini merupakan hal penting yang harus diperhatikan mengingat perlunya tampilan grafis dengan resolusi tinggi. Produsen kartu grafis atau VGA yang terkenal antara lain ATI Radeon dan nVidia

Pengertian Browsing

Pengertian browsing adalah aktivitas melakukan “browse”. Browse sendiri adalah bahasa inggris yang jika kita terjemahkan menggunakan mesin penterjemah google artinya; melihat-lihat makan rumput makan tunas-tunas membaca-baca makan di sana-sini Ada pula yang mendefinisikan browsing sebagai kegiatan menelusur secara langsung buku tertentu pada kumpulan buku-buku yang dijajarkan di rak. Untuk dapat melakukan kegiatan ini dengan tepat dan cepat, pengguna harus memahami terlebih dahulu sistematika penyusunan koleksi perpustakaan. Namun begitu, barangkali istilah browsing dalam dunia internet berkaitan dengan aktivitas menjelajah internet itu sendiri. Dalam hal ini istilah browsing berhubungan dengan browser yang merupakan alat untuk melakukan browsing.